Harga Vivo Xplay 3S - Ponsel Android Pertama di Dunia dengan Layar 6 Inci 2K Resolusi HD

Memasuki tahun baru 2014 kali ini sebuah produsen ponsel yang berasal dari Cina menghadirkan ponsel pintar dengan spesifikasi yang terbilang mantap, yaitu ponsel besutannya ini menjadi ponsel pertama di dunia yang menggunakan layar 2K HD dengan kerapatan resolusi 2560x1440 piksel.
Ponsel ini dinamakan "Vivo Xplay 3S" yang datang dengan layar besarnya dengan ukuran 6 inci yang mampu menampilkan gambar dengan resolusi 2560x1440 piksel, dengan layar sebesar itu akan sangat susah digenggam oleh tangan pengguna yang kecil. Selain itu didukung oleh prosesor Quad-core Snapdragon 800.
Untuk meningkatkan kinerja dari prosesor, dilengkapi dengan RAM berkapasitas 3GB dan disediakan pula memori internal dengan kapasitas yang terbilang besar yaitu 32GB, dan berjalan dengan sistem operasi Android 4.3 Jelly Bean.
Ponsel yang bisa BBM-an ini memiliki kamera dibagian belakang yang berkekuatan cukup yahud dengan resolusi 13MP, dan bagi pengguna yang hobi melakukan video call ataupun video chat bisa memanfaatkan kamera depan dengan kekuatan 5MP. Ditenagai oleh baterai berkapasitas 3200 mAh dengan fitur elengkap seperti fingerprint reader, WiFi, Bluetooth 4.0 serta 4G LTE.
Harga Vivo Xplay 3S :
Ponsel keren yang berasal dari Cina ini dijual dengan harga yang dibanderol 576USD. atau jika kita hitung rupiah sekitar 5.7 jutaan.
![]() |
Vivo Xplay 3S |
Komentar Via Facebook