Harga Lumid 1M - Smartphone Android Kitkat Lokal dengan Spesifikasi Hebat Harga Terjangkau

Lumid 1M
Ponsel pintar yang berjalan dengan sistem operasi Android begitu semakin dibutuhkan dan di inginkan oleh banyak konsumen, maka tak ayal ponsel pintar memiliki saingan dari perusahaan lainnya, dan kali ini sebuah ponsel dengan nama Lumid 1M muncul dengan harga terjangkau namun spesifikasi bisa dibilang mantap.

Ponsel ini dihadirkan oleh perusahaan tanah air yang bernama PT Binar Lumyna Indonesia yang mana ponsel ini adalah ponsel perdana mereka, dan banyak juga yang mengatakan bahwa Lumid 1M adalah Ponsel pintar yang bakal menjadi salah satu “Smartphone Killer” di penghujung tahun 2014 ini.
Lumid 1M
Pada bagian bodinya ponsel ini dibuat dari bahan full metal yang juga dengan paduan dari sentuhan finishing titanium. Tebalnya ponsel ini hanya 6,8mm dengan kata lain ponsel Lumid 1M termasuk dalam salah satu smartphone tertipis saat ini. Pada bagian bezel  memiliki tipis sekitar 1,6mm, melihat sisi bezel yang tipis tersebut membuat disain layarnya semakin terlihat luas.

Pada bagian penting didalamnya, ponsel Lumid 1M didukung oleh prosesor MediaTek MT6595 Octa-core yang memiliki clockspeed hingga 2.2GHz, prosesor tersebut juga dihadirkan dengan teknologi 28 nanometer. Tidak hanya itu, ponsel ini memiliki prosesor yang berarsitektur big.LITTLE dengan 4X high-performance Cortex®-A17 (2.2GHz) dan 4X energy efficient Cortex-A7 (1.7GHz). Dan dari kabar yang beredar prosesor yang digunakan Lumid 1M ini mampu menyaingi Qualcomm Snapdragon 801/805 dengan benchmark Antutu di angka 47.000. Wow..
Lumid 1M
Dengan prosesor yang mantap dan berkualitas diatas membuat ponsel ini semakin ber performa kenceng karena berjalan dengan sistem operasi Android 4.4.4 KitKat, dengan bergitu semua aplikasi besar yang masuk akan sangat mudah untuk dioperasikan di ponsel ini. Terlebiih lagi RAM yang disediakan untuk Lumid 1M dengan kapasitas 3GB, yang akan membuat performa ponsel akan semakin kencang tanpa ada yang namanya loading. Dukungan grafis pun juga tidak ketinggalan dengan adanya GPU PowerVR™ G6200 @600MHz.

Di sisi interface, Lumid 1M menggunakan layar berjenis SHARP LTPS (Low Tempered Poly-Sylicon) Retina Screen berteknologi OGS (One Glass Solution), layarnya pun juga tidak main-main dengan ukuran besar 5.5 inci full Laminasi yang mampu menghadirkan gambar dengan resolusi full HD 1080p (1920×1080 piksel). Tentu saja akan sangat membuat nyaman pengguna dalam mengoperasikan ponsel ini dengan layar raksasanya apalagi untuk menonton film dan bermain game. Untuk melindunginya dari goresan benda takam, layar Lumid 1M dilapisi teknologi Corning Gorilla Glass 3. Menariknya, dengan mengaktifkan mode/fitur tertentu, Anda tetap bisa mengakses layar Lumid 1M meski menggunakan sarung tangan (glove).
Lumid 1M
Di sektor multimedia, Lumid 1M menyertakan kamera 20,7MP Sony IMX 220 serta 6 lensa Safir Anti Reflection dan Anti Glare pada bagian belakang, yang dapat merekam video dengan kualitas 4K dengan kecepatan 30fps sedangkan untuk kamera depan menggunakan kamera 8MP untuk hasil selfie yang lebih maksimal.

Pada bagian SIM tidak lupa disediakan dukungan untuk Dual SIM sekaligus yang bisa memanfaatkan jaringan tinggi 4G LTE untuk berinternet ngebut dengan paket yang disediakan murah, tidak lupa juga kelengkapan dari WiFi, WiFi Tethering, Bluetooth 4.0, NFC serta wireless charging. Untuk menunjang daya tahan ponsel disediakan baterai dengan ukuran besar yaitu baterai berkapasitas 3000 mAh.

Harga Lumid 1M
Soal harga yang ditawarkan oleh perusahaan untuk ponsel "Lumid 1M" ini akan dibanderol dengan harga yang mencapai kisaran sekitar Rp 3.900.000 serta tersedia dalam pilihan warna pilihan, yaitu hitam dan putih.
Komentar Via Facebook

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel