Xperia R1 dan R1 Plus Akhirnya Resmi Diumumkan Sony

Baru-baru ini perusahaan raksasa yang membawa merk Sony kembali menghadirkan varian barunya yang mana perusahaan yang lahir di Jepang ini memunculkan seri Xperia R1 dan R1 Plus. yang mana dari keduanya itu adalah versi dengan seri Compact yang termasuk dalam kategori Smartphone Mid-Range yang saat sekarang masih hadir di India.
Untuk serinya yang pertama yakni Sony Xperia R1 disebutkan hadir dengan layar yang memiliki luas 5,2 inci dengan kemampuan menampilkan gambar 720×1280 piksel dan untuik dalamnya menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 430 yang langsung dibekingi dengan Prosesor Octa-core. Selain itu, Untuk RAM yang nantinya menambah kemampuan multitasking tersedia RAM 2GB dan memori internal nya 16GB untuk perluasan bisa menggunakan memori MicroSD.
Lain halnya untuk seri keuda yakni Xperia R1 Plus yang dilengkapi dengan kapasitas 3GB RAM dan memiliki kapasitas memori internal 32GB. Jadi untuk kseimpulannya perbedaan dari R1 dan R1 Plus ini adalah pada Memorinya.
Pada bagian kameranya dibelakang dibekali denga kekuatan 13MP yang sudah dibekali dengan fitur Predictive Hybrid Autofocus. Fungsi utama dari fitur tersebut adalah untuk pelacakan objek dan prediksi gerak untuk fokus pada objek yang bergerak. Pada bagian depan terdapat kemera 8MP sangat cocok utnuk yang hobi selfie karena kamera depannya yang cukup handal untuk selfie karena juga dibekali dengan sistem fokus yang sama.

Pada bagian dalamnya sudah disandingkan dengan OS Android Nougat dan dengan tenaga baterai 2.620mAh. tersedia port USB type-C, FM radio, dan bagi yang suka menggunakan dua buah handphone bisa tanpa ribet karena Sony seri R ini sudah memiliki slot dual SIM.
Untuk harganya dengan kisran dibawah ini :
- Xperia R1 dibanderol seharga INR 13.990 (Rp2,9 jutaan)
- Xperia R1 Plus seharga INR 15.990 (Rp3,3 jutaan).
Komentar Via Facebook